Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Bayar Shopee Pakai OVO Ternyata Bisa dan Mudah

Cara bayar Shopee Pakai OVO tidak banyak yang tahu. Padahal langkahnya sangat mudah. Inilah yang akan Kang Konter informasikan pada sobat semua. 

Anda adalah pengguna setiap Shopee, tentu tidak akan asing lagi dengan salah satu metode pembayaran dengan OVO. OVO merupakan salah satu dompet digital terbaik indonesia yang memiliki pengguna sangat banyak dan meluas.

Cara Bayar Shopee Pakai OVO Ternyata Bisa

Apakah Shopee bisa bayar pakai OVO? Ya, ketika Anda menggunakan transaksi di Shopee Anda dapat dengan mudah melakukan pembayaran via OVO. Cara bayar Shopee lewat OVO sendiri bisa dengan mudah dilakukan tanpa perlu ribet. 

Cara Membayar Shopee Lewat OVO

Bagi Anda yang baru pertama melakukan transaksi pembayaran Shopee via OVO maka Anda harus memiliki akun OVO Premium terlebih dahulu. Caranya Anda bisa melakukan upgrade akun OVO Anda ke versi premium. Dengan demikian, barulah Anda bisa bayar Shopee lewat OVO. Setelah memiliki akun OVO Premium, ikuti cara bayar Shopee pakai OVO berikut.

1. Setelah memilih barang yang hendak dibeli, Anda tinggal lakukan Checkout barang dan pilih jasa pengiriman.

Baca Juga: Cara Bayar Shopee Lewat BRImo dan ATM BRI

2. Selanjutnya, pilih metode pembayaran misalnya melalui rekening Bank BNI. Maka akan muncul nomor virtual account  BNI Shopee. Catat atau copy nomor virtual account  dan lanjutkan dengan klik tombol Buat Pesanan.

3. Bukalah aplikasi OVO dan pilih menu Transfer. Masukkan nominal pembayaran sesuai yang tertera di akun Shopee. Lalu klik Rekening Bank - Bank BNI - Masukkan nomor rekening BNI aplikasi Shopee yang sudah dicatat atau di copy. Jika sudah sesuai klik Transfer.

4. Setelah mengecek detail transaksi, selesaikan pembayaran dengan klik Konfirmasi. Selanjutnya, masukkan PIN aplikasi OVO. 

5. Jika transaksi berhasil, akan muncul notifikasi pada status pembayaran di aplikasi OVO menjadi pembayaran di konfirmasi.

6. Transaksi selesai.

Baca Juga: Cara Isi Gopay dari OVO Mudah dan Cepat

Cara Bayar Shopee Paylater Lewat OVO

Selain melakukan pembayaran OVO Shopee, Anda juga bisa mencoba cara bayar Shopee Paylater lewat OVO dengan mudah sebagai berikut. 

1. Bukalah aplikasi Shopee dan pilih menu Akun yang berada di bagian bawah kanan.

2. Carilah menu Shopee Paylater dan tap menu tersebut.

3. Di halaman tersebut, Anda dapat melihat tagihan Shopee Paylater Anda atau pilih menu Tagihan Saya.

4. Nanti akan muncul jumlah tagihan yang harus dibayar. Anda juga bisa mengecek tagihan bulan ini dan bulan depan sekaligus. Setelah itu, tap Bayar Lebih Dulu di menu Tagihan Bulan Depan.

5. Pilih metode pembayaran melalui Bank Mandiri.

6. Salinlah kode pembayaran.

7. Masuklah ke aplikasi OVO dan pilih menu Transfer.

8. Anda bisa langsung memilih menu ke Rekening Bank.

9. Masukkan data transaksi, mulai dari nama Bank Mandiri, kode pembayaran yang sudah disalin, dan nominal tagihan Shopee Paylater Anda.

10.Konfirmasi pembayaran, jika sudah benar langsung tap Transfer.

11.Masukkan PIN OVO dan tunggu hingga proses pembayaran selesai.

Begitulah cara membayar Shopee lewat OVO, sangat mudah bukan? Untuk setiap transaksi pembayaran Shopee melalui OVO akan dikenakan biaya admin sebesar Rp. 2.500,-. Cukup murah bukan?

Cara Transfer OVO ke Shopee

Selain melakukan pembayaran melalui OVO, ternyata ada cara transfer OVO ke Shopee dengan langkah-langkah sebagai berikut. 

1. Bukalah aplikasi Shopee di smartphone Anda dan klik Saldo ShopeePay. Pilihlah Isi Saldo dan pilih Transfer Bank.

2. Pilihlah Bank Mandiri dan klik Konfirmasi.

3. Salin nomor akun virtual Bank Mandiri ShopeePay Anda.

4. Buka aplikasi OVO dan pilih Transfer.

Baca Juga: Cara Transfer dari OVO ke DANA mudah Bangggettt

5. Pilih Ke Rekening Bank.

6. Isi data tujuan transfer Bank Tujuan - Nomor Rekening - Nominal Transfer dan klik Lanjutkan.

7. Jika data sudah benar, langsung klik Transfer.

8. Masukkan kode keamanan atau PIN OVO.

9. Saldo OVO sudah ditransfer ke ShopeePay.

Mudah bukan cara bayar Shopee lewat OVO dan cara transfer OVO ke Shopee? Anda tinggal mengikuti langkah-langkah di atas dengan benar agar prosesnya berhasil. 

Demikian informasi dari kangkonter.com. Simak terus info update dan unik lainnya dari kang Konter paling Ganteng.

Posting Komentar untuk "Cara Bayar Shopee Pakai OVO Ternyata Bisa dan Mudah"